Jumat, 27 Januari 2012

MEMILIH PAKAIAN ALA Ratoo Gaya.com

Sesaat sebelum Memilih Pakaian
By ratooandien on 10/05/2011

Pernahkah kita menemukan pakaian yang kita anggap cantik, membelinya kemudian membawanya pulang,keesokannya kita pakai dihadapan teman-teman tapi ternyata tak ada satupun yang menoleh pada kita? atau tak ada yang memuji kita. Bahkan saat kita melewati sebuah kaca dan terpantul bayangan kita lalu kita berguman “whaattt?? inikah aku? kok biasa-biasa saja ya.. padahal bajunya mahal, bagus pula. Kok tidak seperti yang aku lihat di patung manekin kemaren bagusnya?”
Hmm.. hehe.. taukah kalian apa penyebabnya?
Sesaat sebelum Memilih Pakaian,penting bagi kita untuk berfikir lebih dulu mengenai apa yang cocok dan tidak untuk diri kita masing-masing. Agar kita tidak salah dalam memakai pakaian kita dan terlihat biasa-biasa saja.
Yap..coba kita check dulu. Seberapa tinggikah kita?
Bila kita ada di kelompok yang memiliki badan tinggi maka hampir semua pakaian apapun cocok dipakaiankan ke badan kita. Baju dengan panjang sepinggul ditambah celana bentuk pipa pun terlihat indah. Begitupun dengan baju panjang selutut dipadukan dengan Straight Cut, masih terlihat indah dipandang. Tapi ingat,ini hanya indah dipakai untuk yang mempunyai tinggi badan menjulang.
Lalu bagaimana dengan kita yang bertinggi badan pendek? jangan khawatir,walaupun yang berbadan pendek tidak bisa memakai pakaian sesukanya namun masih bisa terlihat cantik dan tak biasa bila kita bisa memilih pakaian yang sesuai dengan badan kita. Pilihlah pakaian yang pas dengan badan kita, carilah baju dengan panjang tidak melebihi paha hingga kelutut apabila kita memakai bawahan. Adapun bila kita memang terpaksa memakai baju dengan panjang hingga kelutut makan pasangkan dengan celana skinny. Satu yang harus dihindari yaitu jangan memaksa memakai pakaian yang baju dan bawahannya longgar semua, karena ini akan membuat kita terlihat lebih kecil.  Bila kita ingin memakai yang longgar maka pilihlah bajunya saja. Agar kita terlihat lebih tinggi,pakailah juga sepatu yang berhak.
hmm..terapkan saja ini dulu, sambil memilih-milih model pakaian dan warnanya, lalu kita bisa pergi kemana aja yang kita mau dengan anggunnya.
Salam
Ratoogaya.com

TIPS MEMILIH KERUDUNG SESUAI WARNA KULIT


Hati-hati dalam memilih warna baju sebelum kita memakainya. Jangan-jangan bisa menjadikan kita lebih Kusam daripada sebelumnya. Untuk itu sebelum memilih Anda harus sudah tau TIPS WARNA KERUDUNG SESUAI WARNA KULIT
1. Kulit Putih :
Hampir semua warna cocok untuk kulit putih. warna pastel, warna biru, Pink, Merah..
Rumusnya Jangan memakai warna-warna baju yang pucat atau memudar,karena akan membuat Anda lebih pucat.

2. Kulit Kuning Langsat.
Jingga, Hijau, Merah Biru,dan kuning.

3. Kulit Sawo Matang
Warna Ungu akan terlihat mewah di badan Anda, atau bisa juga hijau tosca. Jangan memilih warna cokelat gelap dan merah.

4. Kulit Gelap
Jangan memakai warna baju yang terlihat kontras di kulit, lebih cocok warna tanah yang lembut.